Bahaya, Peringatan, Perhatian – Philips AC4118 User Manual

Page 15: Penting

Advertising
background image

Penting

Baca petunjuk penggunaan ini dengan saksama sebelum menggunakannya dan simpanlah sebagai

referensi di masa mendatang.

Bahaya

Jangan memasukkan air atau cairan lain atau deterjen yang mudah terbakar ke dalam alat untuk

menghindari kejutan listrik dan/atau bahaya kebakaran.

Jangan membersihkan alat dengan air atau cairan apa pun atau deterjen (yang mudah

terbakar) untuk menghindari kejutan listrik dan/atau bahaya kebakaran.
Peringatan

Sebelum menghubungkan alat, periksa apakah tegangan listrik (voltase) yang ditunjukkan pada

alat sesuai dengan tegangan listrik setempat.

Jika kabel listrik rusak, maka harus diganti oleh Philips, pusat servis resmi Philips atau orang yang

mempunyai keahlian sejenis agar terhindar dari bahaya.

Jangan gunakan alat ini jika steker, kabel listrik atau alatnya sendiri rusak.

Alat ini tidak dimaksudkan untuk digunakan oleh orang (termasuk anak-anak) dengan cacat fisik,

indera atau kecakapan mental yang kurang, atau kurang pengalaman dan pengetahuan, kecuali

jika mereka diberikan pengawasan atau instruksi mengenai penggunaan alat oleh orang yang

bertanggung jawab bagi keselamatan mereka.

Anak kecil harus diawasi untuk memastikan mereka tidak bermain-main dengan alat ini.

Jangan menyumbat jalan masukan dan keluaran udara, misalnya dengan menempatkan benda

pada jalan keluaran udara atau di depan jalan masukan udara.
Perhatian

Alat ini bukan sebagai pengganti ventilasi yang baik, penyedot debu reguler atau digunakan pada

tudung ekstraktor atau kipas angin selama memasak.

Jika sambungan stopkontak dinding yang digunakan untuk mengalirkan listrik ke alat tidak bagus,

steker alat menjadi panas. Pastikan Anda memasukkan steker alat ke dalam stopkontak dinding

yang sambungannya berfungsi baik.

Selalu simpan dan gunakan alat pada permukaan yang stabil, rata dan pada posisi horisontal.

Sisakan sekurangnya 10 cm ruang kosong di belakang dan pada kedua sisi alat.

Jangan sampai membenturkan alat (khususnya jalan masukan dan keluaran udara) pada benda

keras .

Selalu angkat atau pindahkan alat pada pegangannya di bagian belakang atau pada genggaman di

kedua sampingnya.

Jangan memasukkan jari Anda atau benda ke dalam jalan keluaran atau masukan udara.

Jangan gunakan alat ini apabila Anda sudah menggunakan obat nyamuk jenis-asap dalam ruangan

atau di tempat yang terdapat residu minyak, dupa bakar, atau uap kimia.

Jangan gunakan alat dekat peralatan gas, alat pemanas atau perapian.

Selalu cabut alat setelah alat digunakan dan sebelum Anda membersihkannya.

Jangan gunakan alat di ruangan yang perubahan suhunya besar, karena hal ini dapat menyebabkan

pengembunan di dalam alat.

Jangan gunakan alat pada ruang yang ukurannya lebih besar atau lebih kecil dari yang

direkomendasikan. Ukuran ruang yang direkomendasikan adalah 6 m² hingga 20 m² untuk

AC4054/AC4052 dan 6m² hingga 40 m² untuk AC4064/AC4062.

Untuk mencegah gangguan, tempatkan alat dengan jarak sekurangnya 2m dari peralatan listrik

yang menggunakan gelombang radio lewat udara, sepert TV, radio dan jam waktu yang

dikendalikan radio.

Alat ini dilengkapi dengan pengaman. Jika Anda belum menempatkan filter partikel ESP, filter gas

zeolit dan panel depan dengan benar, Anda tidak dapat menghidupkan alat.

Jika kualitas udara di dalam ruangan buruk, (mis. karena rokok atau memasak, atau setelah

renovasi), kami sangat menganjurkan agar Anda membuka jendela sewaktu Anda menggunakan

alat untuk meningkatkan sirkulasi udara.

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

-

indonEsiA

15

Advertising
This manual is related to the following products: